Judul : Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2)/ Sutradara: Hanung Bramantyo/ Original Script: Bacharuddin Jusuf Habibie /Producer: Manoj Punjabi/ Cast : Reza Rahadian, Chelsea Islan, Dian Nitami, Pandji Pragiwaksono, Ernest Prakasa, Indah Permatasari, Borisbokir, Millane Fernandez /Negara : Indonesia
Rudy Habibie (Habibie
dan Ainun 2), meski judulnya Habibie dan Ainun 2 tapi didalamnya sama sekali
tidak ada adegan peran Ibu Ainun yang berarti, namun hanya sekilas, itupun
tanpa menunjukkan wajah. Film ini menceritakan kehidupan Pak Habibie (Reza
Rahadian) sebelum memulai kisah cintaya dengan Ibu Ainun, yaitu tentang
masa-masa kuliahnya di Jerman, perjuangannya mencintai Indonesia, pengalamannya
berorganisasi dalam PPI (Persatuan Pelajar Indonesia) dan kisah cintanya dengan
gadis Polandia bernama Illona (Chelsea Islan). Cerita berawal dari masa kecil
Rudy (Habibie), keluarganya dan akhirnya dipenuhi adegan yang menggambarkan
kecerdasan Rudy. Adegan favoritku adalah adegan di tempat makan yang disana
berkumpul mahasiswa-mahasiwa Indonesia. Rudy “dibully” seniornya disini karena
ia berpaspor hijau (bukan mahasiswa yang dibiayai negara), namun ia memenangkan
tantangan dari para seniornya.
Dari film ini aku tahu bahwa B.J
Habibie bisa demikian hebat karena juga memiliki orang tua yang hebat. Orang
tua yang mendukungnya dengan agama dan moral, juga dengan kecerdasan.
Menurutku film ini apik karena
selain dibintangi oleh aktor-aktris papan atas juga disutradarai oleh salah
satu sutradara Indonesia _ yang menurutku_ selalu menghasilkan film-film keren.
Film Hanung Bramantyo selalu tidak membosankan. Terlebih film ini menceritakan
tentang kejeniusan seorang B.J Habibie (Mantan Presiden Indonesia).
Selamat
menonton, dan selamat dibakar semangat menggapai cita-cita.Untuk men-download filmnya silahkan klik icon dibawah ini :
Klik Disini |